Siap Berkontribusi, Mahasiwa Kelompok 14 KKN SMART UMRI 2023 disambut Hangat Camat Sungai Apit

Wartautama.co (Siak) – Dalam rangka merealisasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) melepas mahasiswa/i untuk melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kelompok 14 KKN SMART Reguler UMRI 2023 yang diketuai oleh Rahmad Farid Hakim dan dibawah pengawasan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Rian Rahmat Ramadhan, SE., M.Si ini melakukan pengabdian masyarakat di Desa Sungai Kayu Ara, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak.

Kedatangan 14 orang mahasiswa yang terdiri dari berbagai jurusan ini disambut hangat oleh Sekretaris Camat Sungai Apit, Susandi bersama jajaran pemerintah setempat pada Selasa, 25 Juli 2023 di Kantor Camat Sungai Apit, Jalan Sultan Syarif Kasim No.5

Penyambutan mahasiswa KKN SMART Reguler UMRI dilakukan sebagai langkah awal perkenalan mahasiswa dengan perangkat pemerintahan daerah setempat. Sekaligus pemaparan singkat demografis Desa Sungai Kayu Ara oleh Sekretaris Camat Sungai Apit untuk menambah wawasan mahasiswa mengenai lokasi pengabdian masyarakat yang akan dilakukan selama 40 kedepan. Mahasiswa kelompok 14 KKN SMART Reguler UMRI 2023 juga memaparkan rencana program kegiatan dan turut aktif berdiskusi dengan Sekretaris Camat Sungai Apit.

Pihak Kecamatan Sungai Apit turut menaruh harap pada mahasiswa kelompok 14 KKN SMART Reguler UMRI 2023, “Semoga mahasiswa kelompok 14 KKN UMRI bisa melaksanakan kegiatan KKN dengan baik. Kami harap adik adik bisa berkolaborasi dengan pemerintah desa dan pemerintah kabupaten untuk membuat program-program bermanfaat. Sehingga ada hubungan timbal balik. Mahasiswa mendapatkan ilmu. Sedangkan jajan pemerintah setempat mendapatkan saran dan kritik membangun.” Ujar Sekretaris Camat Sungai Apit, Susandi

Kegiatan penyambutan ditutup dengan pesan Susandi untuk mahasiswa Kelompok 14 KKN SMART Reguler UMRI 2023, “Jaga diri dan harus bisa beradaptasi dengan lingkungan setempat agar program-program yang dijalankan bisa terlaksana dengan baik” imbuhnya. (Rls)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Stay Connected
16,985FansSuka
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Must Read
- Advertisement -spot_img
BERITA PILIHAN
- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here