Wartautama.co (Siak) – Babinsa Koramil 06/Sungai Apit Kodim 0303/Bengkalis Serda Sabam Manurung bersama Masyarakat Peduli Api atau MPA, terus melaksanakan sosialisasi dan patroli rutin karhutla guna mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan yang kerap terjadi di Kampung Benayah, kecamatan Pusako, kabupaten Siak, Selasa (12/01/2021).
Sasaran patroli kali ini di laksankan di perkebunan dan semak belukar yang tidak terawat yang di anggap berpotensi terjadi karhutla di Kampung Benayah.
Serda Sabam Manurung mengatakan, adapun tujuan dilaksanakan kegiatan patroli ini untuk mengecek lahan perkebunan secara langsung sekaligus mengecek letak kanal dan embung untuk menentukan kordinat yang apabila terjadi kebakaran dapat mempermudah menentukan letak embung.
“Bersama masyarakat, kita rutin melakukan patroli di daerah rawan terjadi Karhutla untuk memastikan wilayah tugas Babinsa Koramil 06/Sungai Apit bebas dari kebakaran hutan dan lahan,” ujarnya.
Lanjutnya lagi, kegiatan yang dilakukan tidak hanya patroli, “Kami juga melakukan sosialisasi kepada warga agar bersama-sama mencegah kebakaran hutan dan lahan, Salah satunya dengan memberi penekanan dan pemahaman agar tidak membuka lahan dengan cara membakar,” terangnya.
Kita juga melakukan sosialisasi kepada warga, baik pada saat patroli maupun pada kesempatan lainnya. Kita meminta mereka agar sama-sama menjaga lingkungan dan wilayah kita agar tidak sampai terjadi kebakaran hutan dan lahan. (Buyung)